Senin, 08 Juli 2013

Depresi Bukan Sekedar Kelainan Psikologis : Laporan Perjalanan Ke Osaka

Depresi Bukan Sekedar Kelainan Psikologis
Oleh : dr.Andri,SpKJ
Psikiater Klinik Psikosomatik RS OMNI Alam Sutera

Saya baru saja tiba dari Osaka, Jepang pagi ini setelah akhir pekan ini selama dua hari mengikuti acara seminar tentang Neurosains di Jepang. Perkembangan terakhir tentang kriteria diagnosis dibahas pada seminar ini, terutama berkaitan dengan terbitnya Buku Manual Diagnosis terbaru dari American Psychiatric Association DSM V yang menggantikan DSM IV-TR. Buku diagnosis DSM memang dikenal di kalangan psikiater dunia bukan hanya di Amerika Serikat sebagai “The Bible of Psychiatrist”. Buku ini memang mengkategorikan berbagai macam gangguan psikiatrik atau kejiwaan dengan gejala dan tanda yang dipaparkan secara khas dan detil untuk memberikan diagnosis kepada pasien. Walaupun dalam kenyataan di lapangan, dalam praktek sering kali pasien tidak selalu muncul dengan gejala khas, dalam pendidikan psikiatrik buku ini amat penting terutama karena keterkaitannya dengan penelitian di bidang psikiatri dan juga pengobatan pasien gangguan psikiatrik.

Gejala Fisik dan Diagnosis Depresi

Selama ini masyarakat bahkan kalangan medis sendiri lebih memahami depresi sebagai gangguan psikiatrik yang bersifat psikologis. Artinya dalam pandangan masyarakat awam dan kalangan medis yang tidak terlalu memahami masalah gangguan kejiwaan, depresi lebih dipandang sebagai sekumpulan gejala psikologis yang ditandai dengan rasa putus asa, kecewa berlebihan, ingin bunuh diri dan ketiadaan harapan.
Sedangkan gejala fisik seperti sulit konsentrasi, kehilangan konsentrasi, rasa lelah yang berlebihan, aktifitas motoric tubuh yang menurun adalah gejala fisik yang jarang dikenal sebagai gejala depresi. Hanya gangguan tidur seperti insomnia yang banyak dikeluhkan pasien dan dianggap merupakan kondisi yang mengganggu.
Selain psikologis yang lebih sering diperhatikan, banyak pasien tidak menganggap bahwa rasa nyeri yang dia alami sebenarnya bisa merupakan gejala depresi ataupun depresinya memperberat kondisi nyeri yang sudah ada. Hal ini tentunya sangat jarang diperhatikan karena gejala yang dikemukakan memang lebih dan sangat bersifat fisik. Di sinilah sering kali pasien mengalami penderitaan yang tak kunjung baik karena masalah nyeri ini mengaburkan gejala depresinya sendiri. Pasie menjadi lebih fokus mencari pengobatan untuk kondisi nyerinya daripada mencari bantuan psikiater untuk menyembuhkan depresinya.

Depresi dan Ketidakseimbangan Sistem Tubuh

Teori terjadinya gejala depresi sudah dikenal secara luas. Sejak diperkenalkan sekitar tahun 70an sampai sekarang teori sistem Monoamine yang melibatkan neurotransmitter atau zat di otak yaitu serotonin, dopamine dan norepineprin adalah teori depresi yang paling banyak dianut oleh para psikiater di dunia. Obat yang digunakan untuk mengatasi depresi juga dibuat berdasarkan teori ini. Obat lama seperti amitriptyline, mocoblemide, imipramine, clomipramine dan juga obat-obatan baru seperti Fluoxetine (Prozac), Sertraline (Zoloft), Duloxetine (Cymbalta), Venlafaxine (Efexor) adaah obat yang cara kerjanya berusaha untuk menyeimbangkan sistem otak ini. Fluoxetine dan Sertraline mempengaruhi serotonin saja, sedangkan duloxetine dan venlafaxine mempengaruhi serotonin dan norepineprin.

Namun demikian perkembangan selajutnya tentang depresi tidak hanya sampai pada ketidakseimbangan dopamine, serotonin dan norepinephrine saja. Lebih jauh lagi depresi pada manusia ternyata juga mempengaruhi dan dipengaruhi banyak sistem di tubuh. Sel glia di otak, sistem imun, gen BDNF, glutamate dan masih banyak sistem lain yang terlibat dan terpengaruh dalam depresi. Tidak heran banyak ahli bukan hanya psikiater tetapi juga para ilmuwan di bidang otak mengatakan bahwa “Depression is a systemic disease” yang berarti Depresi ini merupakan penyakit sistemik yang bisa melibatkan banyak organ dan sistem di dalam tubuh.


Depresi ke depannya telah menjadi fokus dalam penyakit di dunia terutama oleh badan kesehatan dunia WHO. Tahun 2020 diprediksikan bahwa beban yang diakibatkan oleh depresi akan menempati nomor dua setelah gangguan jantung dan pembuluh darah. Ini artinya dibandingkan dengan penyakit lain selain jantung, depresi telah diaggap sangat serius dan perlu penanganan yang menyeluruh. Semoga para pembaca yang mengalami depresi atau mempunyai kenalan atau kerabat yang menderita depresi dapat mengambil keputusan yang tepat untuk segera berobat. Keputusan yang tepat akan pengobatan yang tepat juga akan meningkatkan kualitas pasien depresi. Semoga laporan ini berguna. Salam Sehat Jiwa. 

2 komentar:

  1. yg saya rasakan keluhan fisiknya yaitu KEHILANGAN KESEIMBANGAN dok..saya merasakan tidak ada gangguan depresi, karena saya jalanin hidup tiap hari biasa-biasa aja dan saya tetap bekerja seperti biasa..tidur malam pun tidak ada gangguan..apakah cukup dengan mengandalkan obat sertraline aja dok?kemaren dari dr rudi indrawan saya dikasih alganax 0.125 mg dan zerlin 50 mg.

    BalasHapus
  2. Semoga Pak Dokter Andri selalu sehat.
    Mhn informasi tentang jadwal praktek pak Dokter, Krn hari Sabtu kemaren kami ingin berobat, tapi dapat informasi dari ibuk dokter Yelli (spesialis anak) bahwa Pak Dokter tidak praktek hari itu. Wassalam.

    BalasHapus